Jumat, 30 Juli 2010

SERBA SERBI RAMADHAN ( Bag. 1)


Dari Abu Hurairah ra. berkata, Rasulullah saw. bersabda: "Allah 'Azza Wajallah berfirman, artinya: "Semua amal perbuatan anak Adam (manusia) itu membawa manfaat bagi dirinya sendiri kecuali puasa; sesungguhnya puasa itu untuk-Ku dan Aku yang akan membalasnya. Puasa itu adalah perisai; oleh karena itu bila salah seorang diantara kamu sekalian berpuasa maka janganlah berkata kotor dan janganlah ribut-ribut. Apabila ada seseorang mencaci maki atau mengajak berkelahi maka hendaklah ia berkata: "Sesungguhnya aku sedang berpuasa". Demi Dzat yang jiwa Muhammad berada dalam genggaman-Nya, sungguh bau mulut orang yang berpuasa itu disisi Allah lebih harum dari bau minyak kesturi. Bagi orang yang berpuasa itu ada dua kegembiraan yaitu gembira ketika ia berbuka dan gembira ketika ia menghadap Tuhannya karena besarnya pahala puasa". (HR. Bukhari dan Muslim).
Dalam riwayat Bukhari dikatakan: "Ia meninggalkan makan, minum dan syahwatnya karena Aku. Puasa itu bagi-Ku dan Aku yang akan membalasnya. Kebaikan itu dibalas dengan sepuluh kali lipat"
Dalam riwayat Muslim dikatakan: "Setiap amal perbuatan anak Adam (manusia) itu berlipat ganda. Kebaikan itu dibalas dengan sepuluh kali lipat sampai tujuh ratus kali lipat. Allah Ta'ala berfirman, artinya: "Kecuali puasa, karena sesungguhnya puasa itu bagi-Ku dan Aku yang akan membalasnya. Ia meninggalkan syahwat dan makan karena Aku. Bagi orang yang berpuasa itu ada dua kegembiraan yaitu gembira ketika berbuka dan gembira ketika bertemu dengan Tuhannya. Sungguh bau mulut orang yang berpuasa itu disisi Allah lebih harum dari bau minyak kesturi".

Dari Abu Hurairah ra. bahwasannya Rasulullah saw. bersabda: "Barang siapa yang mengerjakan shalat sunnat pada malam bulan Ramadhan dengan penuh keimanan dan hanya mengharapkan pahala kepada Allah maka diampunilah dosanya yang telah lampau". (HR. Bukhari dan Muslim).

Dari Ibnu 'Abbas ra. berkata: "Rasulullah saw. adalah orang yang paling pemurah terlebih-lebih dalam bulan Ramadhan, bulan dimana beliau selalu ditemui Jibril. Jibril menemuinya setiap malam bulan Ramadhan untuk bertadarrus Al Qur'an. Sungguh bila Rasulullah saw. bertemu dengan Jibril beliau lebih pemurah lagi melebihi angin yang kencang". (HR. Bukhari dan Muslim).

Dari Anas ra. berkata, Rasulullah saw. bersabda: "Bersahurlah kamu sekalian karena sesungguhnya didalam sahur itu terdapat barakah". (HR. Bukhari dan Muslim).

Dari Sahl bin Sa'd ra. bahwasannya Rasulullah saw. bersabda: "Manusia itu selalu dalam kebaikan selama mereka segera berbuka puasa". (HR. Bukhari dan Muslim).

Dari Abu Hurairah ra. dari Nabi saw., beliau bersabda: "Apabila salah seorang diantara kamu sekalian lupa kemudian ia makan atau minum maka hendaklah ia menyempurnakan puasanya, karena sesungguhnya Allah lah yang memberinya makan atau minum kepadanya". (HR. Bukhari dan Muslim).

Dari Zaid bin Khalid Al Juhanny ra. dari Nabi saw., beliau bersabda: "Barang siapa yang memberi buka orang yang berpuasa maka ia mendapat pahala seperti pahala orang yang berpuasa itu dengan tanpa mengurangi sedikit pun pahala orang yang berpuasa itu". (HR. At Turmudzy).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar